Memahami Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) melalui Sosialisasi “FISIP Membangun Desa”

| | 0 Comments| 3:58 am
Categories:

Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) yang dicanangkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) pada tahun 2019. FISIP untuk kesekian kalinya mengadakan Sosialisasi Program MBKM “FISIP Membangun Desa” dalam rangka memperkenalkan program MBKM kepada para mahasiswa semester 4 tahun ajaran 2023/2024 yang dihadiri oleh Ketua Tim Percepatan MBKM Dr. Nurjanah, M.Si dan seluruh Ketua Jurusan dan Ketua Prodi se-Lingkungan FISIP. Acara ini diadakan secara berkala dari tanggal 28 Maret hingga 3 April 2024.

Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) merupakan program pemerintah yang bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa dan perguruan tinggi untuk memiliki fleksibilitas dan kemandirian dalam menentukan pola pembelajaran. Program ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengembangkan keterampilan dan nilai-nilai yang diperlukan di dunia kerja. Dalam sambutannya Dekan FISIP Universitas Riau Dr, Meyzi Heriyanto, S.Sos., M.Si mengatakan Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) merupakan program yang sangat penting bagi perkembangan pendidikan tinggi di Indonesia. Melalui sosialisasi “FISIP Membangun Desa”, harapannya, para peserta dapat lebih memahami program MBKM dan bagaimana program ini dapat memberikan manfaat bagi perkembangan kelompok masyarakat, dapat diaplikasikan pada lingkungan, mahasiswa akan memiliki pengalaman belajar dan berkarya yang lebih dari sekedar memperoleh gelar. Hal ini sangat berguna bagi mereka ketika memasuki dunia kerja, karena memiliki pengalaman dan keterampilan yang lebih baik. Selain itu, program MBKM juga mempertajam kebutuhan perguruan tinggi dalam menghasilkan mahasiswa yang tangguh dalam bersaing di dunia kerja.

Selaras dengan hal tersebut Wakil Dekan Bidang Akademis Dr. Auradian Marta, S.IP., M.Si menjelaskan bahwa “FISIP Membangun Desa” merupakan contoh implementasi nyata dari program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) yang bertujuan untuk memberikan kesempatan dan kebebasan bagi mahasiswa dan perguruan tinggi dalam menentukan pola pembelajaran. Acara tersebut menjadi ajang informasi yang penting agar para mahasiswa dan staf perguruan tinggi harus dapat memahami bagaimana program MBKM dapat diaplikasikan. Diharapkan program MBKM akan semakin dikembangkan agar dapat berkontribusi positif bagi kemajuan pendidikan tinggi nasional dan kemajuan bangsa di masa depan.

Melalui acara sosialisasi ini, diharapkan para peserta dapat memahami lebih dalam mengenai program MBKM dan bagaimana program tersebut dapat diimplementasikan di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Riau. Selain itu, program “FISIP Membangun Desa” juga menjadi ajang untuk memperkenalkan peran aktif mahasiswa dalam membangun masyarakat desa di sekitar kampus.

Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) merupakan program yang sangat penting bagi perkembangan pendidikan tinggi di Indonesia. Melalui sosialisasi “FISIP Membangun Desa”, harapannya, para peserta dapat lebih memahami program MBKM dan bagaimana program ini dapat memberikan manfaat bagi perkembangan kelompok masyarakat, dapat diaplikasikan pada lingkungan, mahasiswa akan memiliki pengalaman belajar dan berkarya yang lebih dari sekedar memperoleh gelar. Hal ini sangat berguna bagi mereka ketika memasuki dunia kerja, karena memiliki pengalaman dan keterampilan yang lebih baik. Selain itu, program MBKM juga mempertajam kebutuhan perguruan tinggi dalam menghasilkan mahasiswa yang tangguh dalam bersaing di dunia kerja.

“FISIP Membangun Desa” merupakan contoh implementasi nyata dari program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM) untuk memberikan kesempatan dan kebebasan bagi mahasiswa dan perguruan tinggi dalam menentukan pola pembelajaran.

-BUDI/RIRI-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *