Rapat dengar pendapat yang diselenggarakan oleh BLM FISIP Universitas Riau pada 5 November 2024 pukul 14.00 WIB di Ruang Rapat Dekanat Lantai II merupakan saluran partisipasi mahasiswa dalam menyuarakan aspirasi kepada pimpinan universitas. Kehadiran Dekan FISIP Universitas Riau, Dr. Meyzi Heriyanto, S.Sos., M.Si, Wakil Dekan 1 Bidang Akademik, Dr. Auradian Marta, S.IP., M.A, Wakil Dekan 2 Bidang Umum dan Keuangan, Dr. Mayarni, S.Sos., M.Si, Koordinator Tata Usaha, dan Subkoordinator dari masing-masing bagian menegaskan pentingnya dialog antara mahasiswa dan pengambil keputusan di lingkungan akademik.
Pada pertemuan tersebut, Dekan FISIP Universitas Riau, Dr. Meyzi Heriyanto, S.Sos., M.Si, menekankan tujuan utama dari rapat tersebut untuk mendengarkan aspirasi mahasiswa FISIP Universitas Riau melalui BEM dan BLM FISIP, menampilkan dedikasi universitas dalam merespons kebutuhan dan permasalahan yang dihadapi mahasiswa di lingkungan kampus.
Rapat dengar pendapat juga memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mengemukakan ide, saran, dan kritik terkait aspek akademik dan kehidupan kampus secara keseluruhan. Partisipasi mahasiswa dalam rapat ini bertujuan untuk meningkatkan keterlibatan mereka dalam proses pengambilan keputusan, sehingga kebijakan yang dihasilkan dapat lebih mencerminkan kepentingan seluruh warga akademik.
Kehadiran BEM dan BLM FISIP Universitas Riau sebagai perantara antara mahasiswa dan pimpinan universitas memperkuat kerjasama antar pihak. Dengan adanya wadah ini, diharapkan terjalin komunikasi yang terbuka dan mendukung antara mahasiswa, lembaga kemahasiswaan, dan pimpinan universitas dalam menghadapi dinamika perubahan dan tantangan dalam dunia perkuliahan.
Secara keseluruhan, rapat dengar pendapat yang digelar oleh BLM FISIP Universitas Riau menjadi langkah positif dalam mempererat hubungan antara mahasiswa dan pimpinan universitas, serta meningkatkan partisipasi mahasiswa dalam proses pengambilan keputusan di lingkungan kampus. Diharapkan melalui wadah ini, tercipta lingkungan akademik yang inklusif, transparan, dan responsif terhadap kebutuhan mahasiswa.
-Enggy-RIRY