Pada tanggal 4 Desember 2024, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Riau menyelenggarakan kegiatan penyusunan dokumen Zona Integritas dan Laporan Akuntabilitas Kinerja (LAKIN) di Bono Hotel Pekanbaru. Acara ini dihadiri oleh Dekan FISIP, Dr. Meyzi Heriyanto, S.Sos., M.Si., Wakil Dekan 1 Bidang Akademik, Dr. Auradian Marta, S.IP., M.A., Wakil Dekan 2 Bidang Umum dan Keuangan, Dr. Mayarni, S.Sos., M.Si., Ketua Senat, Prof. Dr. Yusmar Yusuf, M.PSi, Koordinator Tata Usaha, seluruh Subkoordinator, Tim Zona Integritas, dan Tim LAKIN FISIP Universitas Riau.
Dalam sambutannya, Dekan FISIP Universitas Riau, Dr. Meyzi Heriyanto, S.Sos., M.Si., menegaskan pentingnya penyusunan dokumen Zona Integritas dan LAKIN sebagai langkah strategis untuk meningkatkan akuntabilitas dan transparansi kinerja lembaga pendidikan tinggi. Dr. Meyzi juga menekankan komitmen FISIP Universitas Riau dalam menjaga integritas dan mutu pendidikan.
Wakil Dekan 1 Bidang Akademik, Dr. Auradian Marta, S.IP., M.A., menyoroti peran LAKIN dalam mendukung evaluasi dan pelaporan kinerja akademik yang berbasis data dan fakta. “Penyusunan LAKIN tidak hanya menjadi kewajiban administratif, tetapi juga sebagai alat untuk memastikan bahwa program-program akademik berjalan sesuai dengan visi dan misi institusi,” ujar Dr. Auradian.
Sementara itu, Wakil Dekan 2 Bidang Umum dan Keuangan, Dr. Mayarni, S.Sos., M.Si., menyampaikan bahwa dokumen Zona Integritas menjadi landasan untuk menciptakan lingkungan kerja yang profesional dan transparan. “Zona Integritas adalah fondasi utama dalam membangun kepercayaan publik terhadap FISIP Universitas Riau, terutama dalam pengelolaan keuangan yang bertanggung jawab dan pelayanan yang berkualitas,” ungkap Dr. Mayarni.
Sesi pertama acara berfokus pada penyusunan Dokumen LAKIN dan dipimpin oleh Ketua Tim LAKIN, Dr. Baskoro Wicaksono, S.IP., M.IP. Dalam sesi ini, dibahas pencapaian kinerja, evaluasi program, serta target-target yang harus dicapai dalam periode tertentu sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.
Sesi kedua menyoroti penyusunan dokumen Zona Integritas yang dipimpin oleh Sekretaris Tim Zona Integritas, Muhammad Ihsan, S.Pd.I., M.Si. Pada sesi ini, dibahas mengenai pentingnya implementasi integritas dalam segala aspek kehidupan kampus, termasuk dalam proses pengelolaan keuangan, kualitas pelayanan kepada mahasiswa, serta upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia di lingkungan FISIP Universitas Riau.
Kegiatan ini diharapkan mampu mendorong FISIP Universitas Riau untuk terus meningkatkan integritas dan akuntabilitasnya, demi mewujudkan tata kelola perguruan tinggi yang lebih baik.
Enggy-RIRY