Pada tanggal 22 Oktober 2024, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Riau dihormati dengan kedatangan tamu istimewa dari Universiti Kebangsaan Malaysia, yaitu Prof. Madya Dr. Chan Kim Ling. Kedatangan tersebut menjadi bagian dari International Symposium on Environmental and Energy Policy (ISEEP) yang diselenggarakan oleh FISIP Universitas Riau pada tanggal 24 Oktober 2024. Prof. Madya Dr. Chan Kim Ling, seorang ahli dalam bidang Ilmu Sosial-Sosiologi, diundang sebagai pembicara dalam acara tersebut. Kunjungan tamu ini di sambut langsung oleh Pimpinan dan Civitas FISIP Universitas Riau.

Dr. Meyzi Heriyanto, S.Sos., M.Si, selaku Dekan FISIP Universitas Riau, mengungkapkan terima kasih atas kunjungan berharga dari Universiti Kebangsaan Malaysia, terutama kepada Prof. Madya Dr. Chan Kim Ling dan timnya. Kehadiran tamu internasional ini diharapkan dapat menjadi dorongan kuat dalam menjalin kerjasama internasional yang lebih erat serta meningkatkan mutu pendidikan di lingkungan FISIP Universitas Riau.

Kerjasama antara FISIP Universitas Riau dan Universiti Kebangsaan Malaysia dalam implementasi penelitian dan pengabdian masyarakat internasional diharapkan dapat memberikan manfaat besar. Kolaborasi lintas negara tidak hanya akan meningkatkan visibilitas dan reputasi institusi pendidikan tinggi, tetapi juga memungkinkan pertukaran ide dan terobosan inovatif terkait lingkungan dan kebijakan energi.

Kehadiran visiting professor seperti Prof. Madya Dr. Chan Kim Ling dapat memberikan beragam perspektif dan pengalaman berharga bagi mahasiswa dan dosen di kedua universitas. Diskusi dan kuliah tamu dari visiting lecturer dan staf dari negara mitra juga dapat memberikan wawasan baru yang dapat memperkaya kurikulum dan pengajaran di FISIP Universitas Riau.

Pertukaran mahasiswa antar universitas juga menjadi satu aspek penting dalam kerjasama internasional. Mahasiswa yang ikut serta dalam pertukaran tersebut akan mendapatkan pengalaman belajar yang berbeda serta memahami serta menghargai keragaman budaya dan sistem pendidikan di negara mitra.

Penyelenggaraan seminar bersama dan kolaborasi dalam penerbitan artikel ilmiah bersama mencerminkan komitmen untuk berbagi pengetahuan dan hasil riset dengan jangkauan yang lebih luas. Inisiatif ini dapat memperkuat jaringan akademik antara kedua institusi dan turut serta berkontribusi pada penyelesaian permasalahan kompleks terkait lingkungan dan kebijakan energi.

Kunjungan ini bukan sekadar acara kerjasama sementara, melainkan diharapkan menjadi fondasi untuk proyek-proyek kolaboratif yang lebih besar dan berkelanjutan di masa depan. Peluang untuk menggabungkan pengetahuan dan sumber daya dari dua institusi yang berbeda dapat menciptakan dampak positif yang jauh lebih besar daripada bekerja secara terpisah.

-Enggy-MH, Ft:Iwan-