Pekanbaru, 17 Maret 2025– Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Riau menggelar Evaluasi Triwulan I Zona Integritas, yang bertujuan untuk meninjau progres penyusunan dokumen serta memperkuat strategi pencapaian target Zona Integritas. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Pascasarjana FISIP mulai pukul 17.00 hingga 19.30 WIB dan dihadiri oleh pimpinan fakultas, tenaga kependidikan, serta berbagai unit kerja terkait.
Dalam sambutannya, Dekan FISIP Universitas Riau, Dr. Meyzi Heriyanto, S.Sos., M.Si., menegaskan bahwa evaluasi triwulan ini merupakan bagian dari komitmen FISIP untuk menciptakan tata kelola yang lebih transparan, akuntabel, dan berorientasi pada pelayanan prima. "Zona Integritas bukan hanya sekadar dokumen, tetapi juga budaya kerja yang harus terus diperbaiki dan ditingkatkan. Melalui evaluasi ini, kita ingin memastikan bahwa setiap unit telah bekerja sesuai target dan menemukan solusi atas kendala yang dihadapi,"ujar Dr. Meyzi.
Senada dengan itu, Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan, Dr. Mayarni, S.Sos., M.Si., menyoroti pentingnya kerjasama antarbagian dalam menyukseskan implementasi Zona Integritas di FISIP Universitas Riau. "Zona Integritas adalah tanggung jawab bersama. Setiap individu di FISIP memiliki peran dalam membangun sistem yang lebih baik, mulai dari administrasi hingga pelayanan akademik. Evaluasi ini menjadi momen refleksi sekaligus penyusunan langkah strategis ke depan," jelas Dr. Mayarni.

Acara semakin menarik dengan sesi games interaktif yang dipandu oleh Coach Dr. Fajriani Ananda, S.Sos., M.Si., yang juga Ketua PPID FISIP. Games ini dirancang untuk melatih konsentrasi dan kekompakan antar peserta. Suasana penuh semangat terlihat saat peserta berlomba menyelesaikan tantangan, di mana pemenang mendapatkan hadiah menarik sebagai apresiasi atas partisipasi mereka.


Menjelang akhir acara, peserta bersama-sama melantunkan doa untuk kelancaran program Zona Integritas FISIP Universitas Riau. Kegiatan kemudian ditutup dengan berbuka puasa bersama, menciptakan suasana kebersamaan yang semakin erat di lingkungan fakultas.
Dengan adanya evaluasi ini, diharapkan seluruh elemen di FISIP Universitas Riau semakin solid dalam menjalankan reformasi birokrasi dan meningkatkan kualitas pelayanan akademik serta administrasi. (Enggy-RIRY, ft:Deni)

